Efek terapi yang dihasilkan oleh Cefila tidak terlepas dari cara kerja bahan aktif Cefixime. Mekanisme kerja utama Cefila adalah mengganggu proses pembentukan dinding sel bakteri.
Cefixime yang tekandung dalam Cefila masuk dalam golongan antibiotik cephalosporin generasi ketiga yang aktif melawan berbagai jenis bakteri, terutama gram negatif.
Di dalam tubuh bakteri, Cefixime mengikat protein spesifik di dinding sel bakteri, akibatnya dinding sel bakteri menjadi rusak dan tak dapat bertahan hidup.
Fungsi utama Cefila sebagai pembunuh bakteri diperkuat dengan ketahananannya terhadap enzim betalaktamase. Zat ini digunakan bakteri sebagai benteng pertahanan untuk merusak antibiotik betalaktam (misalya penisilin dan amoxicillin) sehingga bakteri menjadi resisten.
Cefixime yang terkandung dalam Cefila terbukti tahan terhadap betalaktamase sehingga menjadi salah satu pilihan untuk membasmi bakteri yang sudah kebal atau resisten terhadap antibiotik betalaktam.