Jenis-Jenis Makanan Penambah Trombosit dengan Cepat

Banyak yang menderita suatu penyakit sehingga kadar trombosit dalam darahnya menjadi rendah. Berbagai upaya pun telah dilakukan, misalnya memeriksakan diri ke dokter, dirawat di rumah sakit, dan tak kalah pentingnya adalah mencari makanan penambah trombosit agar kadarnya normal kembali.

Mengenal Trombosit

Kita mungkin sering mendengar istilah trombosit. Apa itu? trombosit atau dikenal juga dengan istilah keping dalah atau platelet adalah keping-keping kecil yang ada di dalam darah manusia. Keping darah ini dibuat di dalam sumsum tulang manusia. Trombosit ini hanya dapat bertahan 9 hari dalam aliran darah dan secara sistematis akan digantikan dengan trombosit yang baru.

makanan penambah trombosit

Cara kerja trombosit dalam tubuh manusia

Salah satu kegunaan trombosit adalah untuk membekukan darah saat terjadi luka. Pada saat yang sama protein atau yang disebut juga dengan faktor pembekuan akan membentuk sebuah jaringan beku sehingga darah yang ada di sekitar luka dapat segera berhenti.

Fibrinogen yang terdiri dari mineral kalsium, vitamin K, dan protein akan bekerja sama untuk membentuk jaringan beku pada luka. Jaringan beku ini akan terbentuk ketika darah mulai terkena udara sehingga terbentuklah fibrin atau benang-benang jaringan luka.

Fungsi trombosit bagi manusia

Sel keping darah atau trombosit ini memiliki peranan yang sangat penting bagi kesehatan manusia. Salah satu peran trombosit bagi tubuh manusia adalah melakukan pembekuan darah saat terjadi luka atau goresan. Jika tangan anda pernah tergores pisau atau benda tajam, maka biasanya akan menimbulkan luka berdarah.

Luka tersebut mungkin saja terjadi dalam sistem jaringan pembuluh darah sehingga mengakibatkan pecahnya pembuluh darah. Saat itulah trombosit berperan untuk menutup tempat keluarnya darah sehingga darah tidak terus mengucur keluar. Kombinasi antara trombosit dan faktor pembekuan ini bekerja sama untuk membentuk sebuah benjolan padat atau disebut juga dengan bekuan darah untuk menutup kebocoran darah sehingga untuk sementara darah bisa berhenti mengalir.

Tapi lain halnya pada kasus putusnya pembuluh darah. Jika pembuluh darah terputus, maka trombosit tidak mampu untuk membuatkan jaringan beku sehingga dibutuhkan perban atau jahitan untuk menghentikan darah yang mengucur.

Fungsi lain dari trombosit ini adalah untuk menambah kekebalan tubuh manusia. Jumlah trombosit yang mencukupi di dalam aliran darah akan membuat tubuh seseorang menjadi kebal terhadap virus dan beberapa jenis penyakit. Untuk itulah, penurunan trombosit dalam darah dapat mengakibatkan penurunan kekebalan tubuh seseorang.

Makanan penambah trombosit

Begitu pentingnya trombosit ini dalam tubuh seseorang sehingga kadarnya harus tetap dijaga. Kebanyakan orang yang mengalami penurunan kekebalan tubuh juga bis disebabkan oleh berkurangnya jumlah trombosit dalam darah. Untuk itu, anda perlu meningkatkan jumlah trombosit ini. ada berbagai jenis makanan yang dapat digunakan untuk menambah jumlah trombosit dalam darah, yaitu:

Kurma

Kurma adalah buah khas arab yang memiliki rasa yang lezat. Dibalik kelezatannya, ternyata buah yang satu ini memiliki manfaat untuk menambah jumlah trombosit dalam darah. Hal itu karena buah yang satu ini memiliki kandungan zat besi yang tinggi dan berbagai nutrisi lainnya yang dibutuhkan oleh tubuh.

Sayuran hijau

Jenis makanan penambah trombosit lainnya adalah sayur-sayuran hijau. Sayur mayur seperti bayam, kangkung, dan aneka jenis sayuran hijau lainnya sangat baik untuk menaikan kadar trombosit. Hal itu karena di dalam sayuran tersebut terkandung vitamin K yang sangat baik untuk menambah trombosit dalam darah.

 Angkak

Sebuah uji coba yang dilakukan pada tikus putih membuktikan bahwa angkak dapat menambah jumlah trombosit dalam darah. Selain menambah jumlah trombosit, angkak juga terbukti mampu menurunkan kadar kolesterol seseorang. Jadi makanan yang satu ini sangat pas untuk anda yang memiliki trombosit rendah atau kolesterol tinggi.

 Buah delima

Siapa yang tidak tahu dengan buah delima? Buah yang berwarna kemerahan ini termasuk buah yang menyegarkan. Dibalik rasanya yang segar, buah delima juga mengandung vitamin C yang tinggi yang dapat menaikan jumlah trombosit dalam darah. Selain itu, buah ini juga manjur digunakan untuk melawan penyakit demam beerdarah.

delima makanan penambah trombosit

Buah bit

buah bit sudah terbukti dapat menaikan jumlah trombosit dalam darah. Itulah sebabnya bagi mereka yang mengalami anemia atau kekurangan darah disarankan untuk mengkonsumsi buah ini paling tidak 2 kali dalam seminggu.

Hati

Hati apapun, seperti hati ayam dan hati sapi dapat menaikan kadar trombosit dalam darah. Tapi harus anda pastikan lebih dulu bahwa anda tidak memiliki pantangan untuk mengkonsumsi makanan yang saattu ini karena hati termasuk jeroan yang bagi beberapa orang mengkonsumsinya dapat menimbulkan efek samping. Selain itu, pastikan anda sudah memasaknya dengan benar. Masak hati sampai benar-benar matang sampai ke dalam.

Jambu merah

Jika anda memiliki kadar trombosit yang rendah, maka anda dapat mengkonsumsi buah yang satu ini. Jambu biji merah termasuk buah yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi sehingga sangat baik untuk menaikan jumlah trombosit dalam darah.

Pepaya

Pepaya bukan hanya baik untuk melancarkan pencernaan tapi buah yang satu ini juga bisa digunakan untuk menambah trombosit dalam darah. Bukan hanya buahnya saja, tapi mengkonsumsi daun pepaya yang direbus pun dapat menaikan kadar trombosit dalam darah. Itulah sebabnya, bagi anda yang memiliki kadar trombosit rendah disarankan untuk mengkonsumsi buah yang satu ini.

Gandum utuh

Jika anda sedang sakit, maka mengkonsumsi gandum utuh akan lebih baik dibandingkan dengan mengkonsumsi nasi. Hal itu karena dalam gandum utuh mengandung banyak serat, nutrisi, vitamin, dan mineral yang dapat menaikan jumlah trombosit.

Bawang putih

Mengonsumsi bawang putih ternyata dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang. Selain itu, mengkonsumsi bawang putih dapat membuat kadar trombosit dalam darah meningkat. Itulah sebabnya jika anda menemukan bawang ini dalam makanan sebaiknya jangan dibuang.

Kismis

Di dalam kismis terkandung 30% zat besi. Zat besi ini sangat berguna untuk menambah kadar trombosit dalam darah.

Alpukat

Sama seperti kismis, buah alpukat juga memiliki kandungan zat besi yang tinggi. Mengonsumsi 1 buah alpukat setiap hari dalam berbagai olahan dapat menambah kadar trombosit dalam darah.

Tomat

Kebanyakan orang menganggap bahwa tomat baik untuk kesehatan mata dan mulut. Tapi tahukah anda bahwa buah merah yang satu ini juga baik untuk menaikan jumlah trombosit? Anda dapat mengkonsumsi tomat 1 buah setiap harinya, baik itu dikonsumsi secara langsung ataupun dibuat jus.

Akibat kekurangan dan kelebihan trombosit

Begitu pentingnya trombosit ini dalam tubuh seseorang. Untuk itulah kadar trombosit dalam darah seseorang haruslah mencukupi. Kekurangan trombosit akan mengakibatkan pendaraahan berlebihan sehingga jika terjadi luka maka tubuh tidak dapat secara optimal membentuk jaringan pembekuan.

Sedangkan jika jumlah trombosit dalam darah belebih akan mengakibatkan penyumbatan aliran darah ke seluruh bagian tubuh dan dapat menyebabkan terjadinya berbagai penyakit, seperti stroke, infark miokard, emboli paru atau penyumbatan pembuluh darah.

Tingginya kadar trombosit ini disebut dengan thrombocytopathy. Untuk itu, sebaiknya konsultasikan kepada dokter tentang kadar trombosit dalam tubuh anda agar dapat diambil tindakan segera saat terjadi kekurangan atau kelebihan jumlahnya.

Itulah beberapa jenis makanan penambah trombosit. Semoga bermanfaat.

 

#